Translate

WELCOME

selamat datang di blog yang menginformasikan semua kejadian dan hal-hal yang unik dan aneh di seluruh dunia.

semoga menambah wawasan dan juga sebagai informasi terkini untuk pengetahuan dan inspirasi.

Kamis, 22 November 2012

7 kasus kejahatan dengan benda aneh

Kasus Kejahatan yang Melibatkan Benda-benda Aneh – Penjahat biasanya melakukan aksi kriminal dengan memakai benda-benda yang cukup berbahaya seperti pistol atau pisau untuk melancarkan aksinya. Bagi mereka alat-alat ini sangat efektif untuk menakut-nakuti korban. Bahkan jika korban melawan, senjata-senjata ini akan benar-benar dipergunakan untuk melukai korban. Namun kasus kejahatan berikut ini memakai peralatan yang tidak biasa. Berikut ini 7 Kasus Kejahatan yang Melibatkan Benda-benda Aneh:

1. Kasus Kejahatan dengan Daun palem dan Sandal

george olivieri
Seorang pria bernama George Olivieri masuk ke dalam sebuah toko di kawasan Deland, Florida dengan membawa sebuah daun palem dan sandal. Pria tersebut kemudian mengacungkannya kepada kasir yang sedang berjaga sambil berteriak-teriak, “berikan saya 50 dollar!, berikan saya 50 dollar!”. Pria itu memakai daun palem untuk menyamarkan wajahnya. Namun aksi pria tersebut bisa digagalkan dengan sebuah kursi. Seorang pekerja toko mengaku kenal dengan pria tersebut.

2. Kasus kejahatan dengan Pasta Wasabi

john mcguinness
John McGuinness mendadak marah ketika pacarnya SMS-an dengan mantannya. Kesal, ia mengambil celana jeans milik sang pacar kemudian menyiramkan pasta wasabi ke atas celana tersebut. Tidak cukup sampai disitu, celana tersebut kemudian ditebaskan ke wajah sang pacar. Karena belum merasa puas, ia pun menyiramkan sisa pasta wasabi ke dalam moil camry milik pacarnya.

3. Kasus kejahatan dengan tulang sapi

gregory haas
Kasus kriminal ini terjadi pada perayaan tahun baru 2011, dimana saat itu seorang pria bernama Gregory Haas menyerang 4 orang pria dengan tulang sapi. Kejadian bermula dari percekcokan di dalam sebuah bar, kemudian merembet hingga ke halaman parkir. Tiba-tiba Gregory menemukan tulang sapi di sekitar tempat tersebut. Langsung saja ia mengambilnya kemudian menyerang ke-4 pria tersebut.

4. Kasus kejahatan dengan bola bowling

bowling
Seorang wanita asal Jepang, Shinobu Hirata, berusaha membunuh suaminya dengan melemparkan bola bowling seberat 15 lbs. Ia menyerang suaminya saat sedang tertidur lelap. Aksi penyerangan tersebut dilatarbelakangi oleh masalah ekonomi. Ia dan suami memiliki hutang yang sangat banyak sehingga memutuskan untuk mengakhiri nyawa suami dan dirinya sendiri. Namun, serangan itu tidak berakibat fatal. Sang suami berhasil selamat dengan sedikit luka ringan.

5. Kasus kejahatan dengan Penyedot Toilet

lawrence deptola
Lawrence Deptola memutuskan untuk melakukan aksi perampokan bank pada 12 April 2012. Tidak hanya satu bank yang dijarahnya, namun 3 bank sekaligus. Yang lebih aneh lagi, ia memakai sebuah penyedot toilet untuk melancarkan aksinya. Dengan berkata-kata kasar sambil mengayun-ngayunkan alat tersebut, ia memaksa teller untuk memberikan uang. Namun usahanya mengalami kegagalan dan polisi berhasil menangkapnya pada ketiga yang disatroninya.

6. Kasus kejahatan dengan Tiang Stripper

sarah howell
Sarah Howell memiliki cerita lain dengan sebuah tiang stripper. Ia menggunakan sebuah tiang stripper berwarna pink untuk menyerang mantan pacarnya setelah sebelumnya ia menyiramkan minyak ke tubuh sang pacar. Alhasil, saat polisi tiba, pria tersebut ditemukan dalam kondisi basah kuyup dengan banyak luka cakaran di sekujur tubuhnya.

7. Kasus kejahatan dengan mobil golf

kasus kejahatan dengan benda aneh golf
Linda Lee Pearce memiliki masalah serius dengan temperamen dan alkohol. Ia menyerang Verna Boylan yang sedang berada di dekat lubang ladam. Kejadian tersebut terjadi pada perayaan St. Patrick tahun 2009 lalu. Pearce yang sedang mengemudikan sebuah mobil golf, tiba-tiba saja menabrak Boylan dan menyeretnya sejauh 15 kaki. Untung saja kejadian tersebut dilihat oleh pejalan kaki yang lewat. Pearce akhirnya dijatuhi hukuam 3 tahun masa percobaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Affiliate Program ”Get Money from your Website”